PERLUKAH UJIAN NASIONAL ?




Ujian Nasional, sesuatu hal yang ditakutkan dikalangan siswa-siswi SD, SMP, dan terlebih SMA. Ujian yang diselenggarakan serentak diseluruh Indonesia ini akan menjadi penentu kelulusan siswa. Nilai Ujian nasional akan ditambah dengan nilai Ujian Sekolah masing-masing dan akan dibagi 2, itulah nilai akhir penentu kelulusan yang tahun ini rata-rata minimal adalah 5.50. Lalu bagaimana dengan Ujian Nasional tahun ini ?
Tahun 2013 ini banyak sekali pro dan kontra tentang  Ujian Nasional. Bagaimana tidak, Ujian yang menentukan kelulusan siswa ini  kini telah dikemas dalam 20 paket soal. Dalam 5 paket soal saja masih ada
siswa yang tidak lulus, apalagi dalam 20 paket soal yang berbeda. Seharusnya Pemerintah memberitahukan perubahan paket Ujian Nasional ini jauh-jauh hari, agar para siswa bisa mempersiapkan Ujian Nasional sebaik-baiknya. Banyak siswa mengaku khawatir dengan keputusan Pemerintah yang diputuskan hanya seminggu sebelum Ujian Nasional diselenggarakan.  Banyak siswa frustasi akhirnya memilih cara-cara yang tidak seharusnya dilakukan, misalnya saja membeli Joki.
Sebut saja Meja(bukan nama sebenarnya) mengaku telah membeli Joki bersama dengan teman-temannya seharga Rp.150,000 . Siswa sebuah SMA ini mengaku khawatir tidak dapat mengerjakan soal-soal  Ujian Nasional 2013 yang telah diadakan tanggal 15 April yang lalu. Jika sudah seperti itu, masih efektifkah Ujian Nasional diadakan ?
Belum lagi masalah keterlambatan soal yang terjadi di 11 provinsi di Indonesia. Keterlambatan distribusi soal ini ditanggapi  Pemerintah dengan biasa saja, padahal hal ini dapat menyurutkan mental siswa SMA yang akan menghadapi Ujian Nasional.
Persatuan Guru Indonesia meminta Pemerintah menghapus Ujian Nasional  tahun depan dan mempercayakan sekolah masing-masing dalam meluluskan murid-muridnya. Ujian Nasional tahun ini dianggap gagal dan sudah seharusnya Pemerintah menata Pendidikan yang lebih baik lagi. Menurut saya, Ujian Nasional tidak perlu diadakan dan mempercayakan kelulusan siswa-siswinya pada sekolah. Jika masih diadakan, Ujian Nasional ini harap bisa dijadikan pembelajaran agar Ujian tahun depan lebih baik lagi.
Oleh : Merici

Komentar

Postingan Populer